Di Webster's New Word Dictionary, 3rd College Edition, etos didefinisikan sebagai kecenderungan atau karakter; sikap, kebiasaan, keyakinan yang berbeda dari individu atau kelompok. Bahkan dapat dikatakan bahwa etos pada dasarnya adalah tentang etika.
Dalam kamus besar Bahasa Indonesia etos kerja adalah semangat kerja yang menjadi ciri khas dan keyakinan seseorang atau sesuatu kelompok, dengan demikian etos adalah sikap yang tetap dan mendasar yang melahirkan perbuatan-perbuatan dengan mudah dalam pola hubungan antara manusia dengan dirinya dan diluar dirinya.
Dari keterangan-keterangan diatas, dapat kita simpulkan bahwa kata etos berarti watak atau karakter seorang individu atau kelompok manusia yang berupa kehendak atau kemauan yang disertai dengan semangat yang tinggi guna mewujudkan sesuatu keinginan atau cita-cita.
Etos Kerja adalah refleksi dari sikap hidup yang mendasar maka etos kerja pada dasarnya juga merupakan cerminan dari pandangan hidup yang berorientasi pada nilai-nilai yang berdimensi transenden (ilahiyah).
Dengan demikian adanya etos kerja pada diri seseorang profesional, akan lahir semangat untuk menjalankan sebuah usaha atau upaya dengan sungguh-sungguh, disertai adanya keyakinan bahwa dengan berusaha secara maksimal, maka hasil yang akan didapat tentunya maksimal pula. Dengan etos kerja dan kompetensi tersebut jaminan keberlangsungan usaha atau upayanya akan terus berjalan mengikuti waktu untuk senantiasa mencapai keberhasilan.
Fungsi dan tujuan Etos kerja
Secara umum, etos kerja berfungsi sebagai alat penggerak tetap perbuatan dan kegiatan individu. Fungsi etos kerja adalah:
a. Pendorong timbulnya perbuatan.
b. Penggairah dalam aktivitas.
c. Penggerak, seperti mesin bagi mobil, besar kecilnya motivasi akan menentukan cepat lambatnya suatu perbuatan.
Demikian penjelasan tentang Pengertian Etos Kerja apabila ada yang belum jelas silahkan ditanyakan melalui kotak komentar. Semoga bermanfaat bagi anda
Fungsi dan tujuan Etos kerja
Secara umum, etos kerja berfungsi sebagai alat penggerak tetap perbuatan dan kegiatan individu. Fungsi etos kerja adalah:
a. Pendorong timbulnya perbuatan.
b. Penggairah dalam aktivitas.
c. Penggerak, seperti mesin bagi mobil, besar kecilnya motivasi akan menentukan cepat lambatnya suatu perbuatan.








Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan manfaatkan kotak komentar dibawah ini untuk bertanya, menanggapi, menambahkan pendapat dan tempat untuk berdiskusi. Mohon maaf sebelumnya, setiap link hidup akan terhapus secara otomatis.